:::: MENU ::::

Selasa, 07 Oktober 2014


tergolong : NEWS
SMPN 1 GENTENG Mengadakan UTS
           


UTS  merupakan salah satu kegiatan evaluasi hasil belajar mahasiswa. Evaluasi ini berupa pemberian penilaian terhadap kemampuan mahasiswa dalam menerima, memahami, dan menguasai bahan studi, yang disajikan sesuai dengan kurikulum, dan menilai perubahan sikap dan keterampilan.
            Adapun tujuan pelaksanaan UTS  sebagai berikut: Untuk mengetahui pencapaian hasil belajar mahasiswa yang meliputi ranah kognitif, efektif, dan psikomotor dalam kurun waktu studi tertentu. Untuk mengetahui efektivitas proses pembelajaran. Untuk menetapkan derajat hasil belajar dalam kategori cumlaude, sangat baik, baik, cukup, kurang, sangat kurang, dan gagal.
            Pada tanggal 29 September 2014 SMPN 1 GENTENG mengadakan Ujian Tengah Semester. Ketua Panitia Ujian Tengah Semester adalah Pak Pri Hendarmanto. Keistimewaan Ujian Tengah Semester di SMPN 1 Genteng ini adalah hampir seluruh mata pelajaran dilakukan dengan cara pratek.
            Tujuan ulangan tengah semester dilakukan secara praktek adalah agar siswa mengerti jelas apa yang diajarkan guru dengan melihatnya langsung.Contoh matapelajaran yang menggunakan teori praktek adalah Ilmu Pengetahuan Alam dan salah satu guru IPA adalah bu chusnul hayati.
            Bu chusnul mempratekan tentang gaya ohm. Yang dibuktikan dengan cara membuat elektroskop, sedotan plastik yang digosokan dengan jari yang mebuat energi negatif pindah kesedotan dan jika sedotan itu ditaruh diatas botol dan jari yang digunakan untuk menggosok tadi didekatkan akan terjadi sedotan itu akan bergerak tolak menolak.
            Ulangan tengah semester ini mulai pukul 07.00-12.20 dan satu hati berisikan dua mata pelajaran yang diujikan. Ulangan tengah Semester di akhiri pada tanggal 04 oktober 2014 tepatnya hari Sabtu karena hari sabtu itu ada idul adha bagi yang melaksanakan nya akhirnya jadwal hari sabtu di ubah di hari selasa.


 tergolong : NEWS
 KURIKULUM 2013


Pengetahuan dalam kurikulum 2013 sama seperti kurikulum-kurikulum sebelumnya, yaitu penekanan pada tingkat pemahaman siswa dalam pelajaran. Nilai dari aspek pengetahuan bisa didapat dari Ulangan Harian, Ujian Tengah/Akhir Semester, dan Ujian Kenaikan Kelas.
Keterampilan merupakan aspek baru dalam kurikulum di Indonesia. Keterampilan merupakan penekanan pada skill atau kemampuan. misalnya adalah kemampuan untuk mengemukakan pendapat, berdiksusi/bermusyawarah, membuat laporan, serta berpresentasi.
Aspek sikap merupakan aspek yang agak sulit untuk dinilai. Sikap meliputi sopan santun, adab dalam belajar, absensi, sosial, dan agama. Diperlukan kerja sama yang baik antara orang tua,guru mata pelajaran, wali kelas dan guru BK agar penilaian aspek ini lebih optimal.
Kurikulum 2013 masih dalam tahap uji coba, keberjalanannya sudah berlangsung kurang lebih 8 bulan, banyak keluhan-keluhan yang muncul dari sana sini...  guru mengeluh, murid pun mengeluh, orang tua pun disibukkan dengan mendengar keluhan-keluhan dari anak-anaknya.

          Lanjut kan membaca pada halaman

guru mengeluh, karena harus mengalokasikan waktu untuk mengikuti pelatihan dan sosialisasi kurikulum 2013, kadang jadwal pelatihannya pada saat KBM yang seharusnya guru mengajar di kelas.
Murid mengeluh karena seringkali guru tidak masuk kelas, hanya sekali masuk kelas, yang diajarkannya hanya sebatas materi umum dan hanya memuat tugas buat siswa.
orang tua mengeluh karena anaknya uring-uringan gara-gara pelajaran yang diajarkan gurunya tidak dimengerti, ada tugas numpuk pun tak dapat dikerjakan, mau ngerjain apa, mengerti saja tidak. Sebagian kecil fakta yang ditemukan dengan pemberlakuan kurikulum 2013 yang akan menimbulkan malapetaka penyimpangan moral generasi:
tetapi pembina kurikulum 2013 smp n 1 genteng mepunyai kesan tersendiri “ kurikulum 2013 akan membuat mutu pendidikan meningkat” ujarnya. Kurikulum 2013 ini sudah dilaksana kan kurang lebih 1 tahun di smpn 1 genteng.
“Bapak Ibu guru pada mulanya merasa kesulitan mereka merasa tidak mampu namun setelah diklat kurikulum 13, bapak ibu guru berubah, ternyata lebih menyenangkan. Hanya saat proses penilaian panjang. Namu proses akhirnya menyenangkan bisa meningkatkan mutu pendidikan” ujar pembina kurikulum 2013 smp n 1 genteng
      Tetapi siswa smp n 1 genteng banyak yang mengeluh karena guru jarang masuk kelas. Tetapi pembina kurikulum 2013 menyadar kan siswa. “Pada bulan juli-agustus harus menerima karena banyak nya kegiatan. Guru guru tidak bisa mengajar dengan maksimal, mengoreksi harus fleksibel, dan kita harus mencari informasi dari berbagai sumber. Agar informasi lebih jelas, lebih tepat, lebih akurat.” Ujar nya kembali
    Siswa smp n 1 genteng merasa tertekan tetapi ada juga yg menyenangkan. “ sebenarnya saya suka dengan kurikulum 2013 ini tetapi saya belum bisa menyusuaikan”.






tergolong : featru
Tips dan trik mengerjakan PR bagi siswa


Biasanya ketika belajar di sekolah maupun di kampus, seseorang akan sering diberikan tugas-tugas yang harus dikerjakan di rumah atau yang biasa kita kenal dengan sebutan PR atau Pekerjaan Rumah. PR biasanya dikerjakan di rumah setelah jam belajar di sekolah atau kampus selesai. Pekerjaan rumah boleh dikerjakan sendiri maupun secara berkelompok tergantung selera masing-masing.
Fungsi dan tujuan PR yang mulia adalah untuk memaksa para pelajar dan mahasiswa untuk mau belajar di luar lingkungan sekolah atau kampus, sehingga tidak menggunakan waktu luangnya untuk hal-hal yang tidak baik.
Tetapi terkadang guru menyamaratakan semua siswa dengan memberikan PR yang sama kepada seluruh siswa pelajar. Padahal ada pula murid yang memiliki kesibukan lain yang penting bagi masa depannya. Contohnya seperti sibuk membantu orang tua mencari nafkah, sibuk membantu orangtua mengurus adik-adik yang masih kecil, sibuk dengan kursus-kursus maupun bimbingan-bimbingan belajar yang diikuti, sibuk berlatih untuk persiapan suatu lomba, dan lain sebagainya. Parahnya lagi apabila hampir semua mata pelajaran menghadiahi para pelajarnya PR yang harus dikerjakan secara bersamaan.
    Disini saya akan memberikan cara mengerjakan PR dengan baik dan benar.
20 CARA BELAJAR YANG BAIK DAN BENAR
1. Belajar Kelompok
2. Rajin Membuat Catatan Intisari Pelajaran
3. Membuat Perencanaan Yang Baik
4. Disiplin Dalam Belajar
5. Menjadi Aktif Bertanya dan Ditanya
6. Belajar Dengan Serius dan Tekun
7. Hindari Belajar Berlebihan
8. Jujur Dalam Mengerjakan Ulangan Dan Ujian.
9. Jadilah seorang pemimpin. Latihlah rasa tanggung jawabmu.
10. Mendengarkan penjelasan guru dengan baik.
11. Jangan malu untuk bertanya.
12. Kerjakan PR
13. Selalu Mengulang Pelajaran yang Sudah diajarkan
14. Cukup istirahat, makan dan bermain.
15. Banyak berlatih pelajaran yang kurang disukai.
16. Ikutilah kegiatan ektrakurikuler yang kamu senangi.
17. Cari seorang pembimbing yang baik.
18. Jangan suka mencontek teman.
19. Niat dengan sungguh-sungguh
20. Lokasi dan situasi yang kondusif.
BELAJAR HARUS RAJIN TAPI JANGAN BERLEBIHAN. DAN JANGAN LUPA BERDOA SEBELUM BELAJAR








 












0 komentar:

Posting Komentar

A call-to-action text Contact us